BREAKING

Monday 20 October 2014

OSISI NESABA PILIH PEMIMPIN BARU PERIODE 2014/2015

Hari ini digelar Kampanye Terbuka di Lapangan SMP Negeri 1 Bangodua

Pelaksanaan Pemilihan OSIS Langsung Periode 2014/2015
Calon Ketua dan Wakil OSIS Saat Kampanye Terbuka
OSIS ( Organisasi Siswa Intar Sekolah ) sebagai Organisasi tertinggi di SMP Negeri 1 Bangodua, Kembali melaksanakan Pilihan Ketua OSIS baru dengan Pemilihan Langsung. Pemilihan OSIS yang seharusnya dilaksanakan bulan September, terpaksa molor dari jadwal yang ditentukan hingga bergeser ke bulan Oktober. 

Pemilihan ini, untuk tahun ke-3 dengan berbagai peningkatan baik dari segi kualitas maupun kuantitasnya. Tahun Yang lalu, Balon Ketua OSIS setelah penjaringan hanya ada 3 pasang calon, sedangkan tahun ini, terdapat 7 pasang Calon OSIS, setelah melalui tahap Fit and Proper test yang dilaksanakan oleh Panitia Seleksi Bakal calon Ketua OSIS. Untuk masing-masing pasang calon, diharuskan untuk Calon Ketua dari Kelas VIII dan Wakil dari Kelas VII
Mila Septia Nita dan Rizky yang menjadi Bagian dari Panitia Pemilihan paket Pasangan Ketua dan Wakil Ketua OSIS mengatakan bahwa, tahun ini pemilihan Ketua OSIS dan Wakil Ketua OSIS akan sedikit  berbeda dari tahun kemaren, antara lain, penyampaian Visi dan Misi dilakukan dengan berbagai cara, Mulai dari Kampanye Zona Kelas, Kampanye Terbuka hingga debat antar kandidat akan digelar. Khusus untuk debat antar calon akan dilaksanakan pada hari Selasa, tanggal 21 Oktober 2014.

Berikut adalah Pasangan Calon Ketua OSIS SMP Negeri 1 Bangodua yang lolos seleksi berdasarkan nomor Urut:

Pasangan Calon No. 1: HAMDAN & RIZKY ANDRIYANSYAH

Pasangan Calon No Urut 2 : MILA KAMILA FADILA & PUTRI AYU AMALIA

Pasangan Calon No Urut 3: NAZWA ALLAIDA SALAM & TIA OKTAVIANI

Pasangan Calon No. Urut 4:NUR HADI WIJAYA & DIANA YULIANA

Pasangan Calon No Urut 5 :DELLA GUSNIA PUTRI & MUHAMMAD HUSNUL R.

Pasangan Calon No Urut 6 : HADI ROHADI & HASAN
Pasangan Calon No. Urut 7 : SOLEHA & ANDRA KIPRAHWAN

Sunday 19 October 2014

Guru SMP Negeri 1 Bangodua Ikut PPWS ONLINE

Menjadi Peserta PPWS Angkatan ke 10


Darto, S.Pd., M.Si., saat mengikuti Diklat Pembuatan Media Pembelajaran 18 Oktober 2014 di smpn 1 Jatibarang
Guru SMP Negeri 1 Bangodua, 2 dari Kanan
Selamat kepada salah seorang guru SMP Negeri 1 Bangodua, atas lolosnya menjadi peserta Pelatihan Pembuatan Web Sekolah (PPWS) Online angkatan 10 dan sudah mendapatkan akun registrasi melalui email sekolah, PPWS merupakan rintisan program percepatan peningkatan pemanfaatan TIK sebagai penunjang pembelajaran yang rama lingkungan, efisien dan berkeadilan yang diselanggarakan Balitbang Kemdikbud dengan biaya Gratis.

PPWS Angkatan 10 yang akan berlangsung dari tanggal 21 hingga 27 Oktober sebagaimana dikutip dari divisidatalitbang.net/index.php/peserta-ppws-online-angkatan-10, akan diikuti sebanyak 74 peserta dari 1000 peserta disediakan. Daftar Lengkap PPWS Angkatan 10 bisa dilihat disini

Bagi sekolah yang ingin memiliki website, ada baiknya jangan sia-siakan kesempatan emas ini, segera daftarkan diri, masih dibuka untuk pendaftaran PPWS angkatan ke XI hingga Angkatan XIII, Silahkan klik disini untuk mendaftar. tersedia bagi sekolah dan madrasah dari seluruh Indonesia. Kabar baiknya, seluruh peserta akan mendapat kemudahan dalam setiap rangkaian proses pelatihan ini, sesuai dengan Motto kegiatan ini : Mudahkanlah, Jangan Dipersulit !!!.

Selamat untuk guru yang bersangkutan
 
Copyright © 2013 SMPN 1 BANGODUA